Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari Juli, 2016

Tugas Berat Menperin Baru Benahi Struktur Industri

Presiden Joko Widodo menunjuk Politisi Partai Golkar Airlangga Hartarto sebagai Menteri Perindustrian (Menperin) menggantikan politisi Hanura Saleh Husin. Salah satu tugas berat Menperin baru adalah membenahi struktur industri termasuk merealisasikan roadmap industri nasional . Sekretaris Kabinet Pramono Anung mengatakan, Airlangga dipercaya Jokowi karena memiliki pengalaman panjang di bidang industri . Hal tersebut bisa dilihat dari pengalaman Airlangga di Komisi VI DPR yang membidangi perindustrian . “Beliau pengalaman sebagai anggota DPR panjang sebagai komisi industri ,” kata Pramono. Pramono menambahkan, Airlangga mempunyai tugas khusus dari Presiden untuk membangun roadmap industri di Indonesia ke depan. Presiden meyakini dengan pengalaman dan kemampuannya, Airlangga bisa menjalankan tugas tersebut. “Beliau inisiator UU bidang industri. Kami yakin bisa dilakukan dengan baik,” kata dia. Sementara itu, Ekonom Lana Soelistianingsih mengatakan pergantian satu menteri

KPPU: Harga Wajar Skuter Matic Rp 7-8 Juta

Komisi Pengawas Persaingan Usaha (KPPU) menyatakan harga wajar skuter matic (skutik) 110-125 cc di Indonesia dijual berkisar Rp 7-8 juta per unit. Namun, fakta di lapangan menunjukkan harga jual sudah mencapai Rp 15 juta. Karena itu, KPPU melakukan penelitian dan penyelidikan . Dalam penyelidikannya, KPPU menemukan dua perusahaan market leader sepeda motor itu menguasai 97% porsi penjualan sepeda motor jenis skuter matic (skutik) . Sementara sisanya dipegang oleh beberapa perusahaan pabrikan lain seperti PT Suzuki Indomobil Motor (Suzuki) dan PT TVS Motor Company (TVS). "Dari beberapa keterangan yang kami dapatkan ada struktur harga yang kami lihat idealnya harga sepeda motor jenis itu dijual sekitar Rp7 juta - Rp8 juta per unit, tapi sekarang faktanya bisa sampai Rp15 juta. Berdasarkan itu kami akan melakukan penelitian, jangan-jangan ini kemahalan," jelas Ketua KPPU Syarkawi Rauf. KPPU menemukan tren harga sepeda motor Yamaha Indonesia Motor Manufacturing selalu m

Industri Manufaktur Butuh Dukungan Dana Tax Amnesty Rp 2.000 Triliun

Menteri Perindustrian (Menperin) Saleh Husin‎ berharap, dana yang masuk ke Indonesia dari penerapan pengampunan pajak (tax amnesty) diarahkan ke investasi sektor riil terutama sektor industri manufaktur sehingga menggerakkan industri pengolahan (manufaktur). Pemerintah menargetkan dana yang masuk dari tax amnesty mencapai Rp2.000 triliun, dengan target penerimaan negara mencapai Rp160 triliun. Duniaindustri.com menilai target Kemenperin untuk menyalurkan dana tax amnesty ke sektor riil terutama industri manufaktur cukup positif, meski masih menghadapi kendala daya saing secara global. Idealnya, dana jumbo dari tax amnesty bisa mengalir ke industri manufaktur yang terbukti memberikan kontribusi terbesar terhadap perekonomian. Selain itu, dana segar tersebut juga dapat memberikan stimulus modal baru untuk memulihkan kondisi industri manufaktur pasca dihantam perlambatan permintaan domestik, kejatuhan harga komoditas dunia, serta fluktuasi kurs. Perlu diingat, industri ma

Menelaah Akuisisi Terbaru di Industri Farmasi

Mitsui & Co (Asia Pacific) Pte Ltd dan Fujimori Kogyo Co Ltd mengakuisisi 79,4% saham pengendali di PT Champion Pacific Indonesia Tbk (IGAR) yang dimiliki oleh Champion Pacific Limited dan PT Kingsford Holdings. Mitsui dan Fujimori telah menandatangani perjanjian jual beli saham bersyarat (conditional share purchase agreement) dengan Champion Limited dan Kingsford Holdings. Antonius Muhartoyo, Direktur Utama Champion Pacific Indonesia , dalam keterbukaan informasi menjelaskan perjanjian jual beli saham bersyarat (conditional share purchase agreement) telah ditandatangani pada 23 Juni 2016. "Para calon pengendali baru (Mitsui dan Fujimori) berencana melakukan pengambilalihan secara tidak langsung terhadap perseroan, melalui pengambilalihan 7.650.275 saham di Kingsford, yang saat ini mewakili 79,4% dari seluruh saham yang disetor dan ditempatkan di dalam perseroan," ujarnya dalam keterangan tertulis. Menurut dia, pengambilalihan ini akan mengakibatkan pe

Menghitung Jumlah Populasi Motor di Indonesia

Jumlah populasi sepeda motor di Indonesia hingga akhir 2015 diperkirakan mencapai 93,25 juta unit, menurut riset dan kompilasi data duniaindustri.com . Tingginya jumlah populasi sepeda motor tersebut sejalan dengan tingkat rasio kepemilikan yang mencapai 140 unit per 1.000 penduduk. Jumlah tersebut merupakan hasil penambahan penjualan tahun ini yang diperkirakan sekitar 6,5 juta unit hingga 7 juta unit dengan total populasi menurut data Korps Lalu Lintas Kepolisian Negara Republik Indonesia. Berdasarkan data terbaru, Korps Lalu Lintas Kepolisian Negara Republik Indonesia mencatat, ada 86,253 juta unit sepeda motor di seluruh Indonesia pada April 2014, naik 11% dari tahun sebelumnya 77,755 juta unit. Sepanjang 10 bulan (Januari-Oktober) 2015, menurut data Asosiasi Industri Sepeda Motor Indonesia (AISI), penjualan motor di Indonesia mencapai 5,42 juta unit, turun -19,4% dibanding periode yang sama tahun lalu 6,72 juta unit. Merek Honda besutan PT Astra Honda Motor